Minggu, 31 Oktober 2010

Grafika edisi UTS




Sabtu, 30 Oktober 2010

«Doa untuk Ibu» Track two Kado spesial Emak dan Nino

Sore itu tak sepeser uang pun kudapati mendarat di tanganku. Walaupun pasar tampak berkerumunan penjual berlalu lalang. Namun, rejeki itu belum juga mengalir pada diriku. Aku masih tampak lunglai memperhatikan kesibukan orang yang asyik berniaga. Dan diantara ribuan pemandangan yang tampak dihadapanku. Aku hanya menjadi seorang penonton setia menikmati kesibukan ini.
Tampaknya orang-orang tak lagi membutuhkan jasa angkutku. Mereka lebih suka menyuruh pemuda-pemuda yang kuat dan perkasa untuk mengangkut bahan belanjaannya. Maklumlah usiaku yang mulai keriput membuat tenaga dan semangatku mulai memudar.
Hatiku hanya bisa mengaduh pasrah. Masih terbayang kedua anakku yang tampak setia menunggu kepulanganku. Mereka pasti berharap akan makan enak malam ini. Namun, kenyataan berkehendak lain. Bisa jadi malam ini tak ada sepiring nasi yang biasa kami hidangkan untuk mengganjal perut. Berlaukkan garam halus dan sambal terasi yang terhidang untukku dan kedua anakku. Mengantarkan kami untuk sekedar bisa tidur nyenyak malam.
Kulangkahkan kakiku lemah menyusuri jalan-jalan di pasar itu. Bau amis ikan, dan bau busuk sampah tampak menyatu menggerogoti hatiku. Kucoba untuk tetap melangkah tajam menyisakan semangat untuk tetap rindu bertemu kedua anakku.
“Ya Allah tidakkah ada rezeki halal untuk hamba-Mu hari ini… Ya Allah…”, pintaku dalam hati.
Dan tanpa sadar air mata tiba-tiba berlinang jatuh menyusuri keriput pipiku. Aku mencoba tetap tegar menerima kenyataan yang telah diberikan Tuhan kepadaku. Melangkahkan kaki dengan mantab menapaki jalan perkampungan itu.
Ragaku mulai lelah, bukan karena jasa angkut yang kujual telah laku semua. Namun terik mentari yang sedari pagi mencampakkan tubuhku. Namun aku hanya mampu untuk tetap terdiam di pojok pasar tanpa bisa melakukan satu hal sekecil pun. Hari ini terasa menjadi hari tersulit yang pernah kualami.
+++
“Mak.. mak…, hari ini Nino ulang tahun, Mak”, teriak anak bungsuku kegirangan.
Ucapan itulah yang membuat jiwaku terasa lebih remuk saat ini. Masih kuingat jelas pagi tadi, anak bungsuku itu tampak asyik membayangkan imajinasinya. Bayangan untuk bisa menikmati hal spesial dihari spesialnya. Namun, kini tak sepeser duitpun tersisa untuk sekedar memberikan hadiah kecil untuk Nino. Walau hanya sekedar makan sebungkus nasi telor.
Di sepanjang perjalanan pulangku, aku hanya bisa membayangkan betapa hancurnya hati Nino ketika mendapati ibunya datang tanpa memberikan apapun. Dia pasti akan kecewa dan hanya bisa memendam rasa tangisnya.
“Namun, tetap kuberanikan langkahku untuk menemui meraka. Karena bagaimanapun, mereka adalah anak-anakku.”, batinku dalam hati.
+++
Rumahku tampak sepi melompong. Sore itu terasa semakin sunyi ditambah dengan kondisi rumahku yang semakin memburuk. Tak terlihat kedua anakku yang biasa riang bermainan di sepanjang jalan perkampungan ini. Seakan mereka telah siap menyambutku di dalam rumah.
Ku beranikan diri untuk membuka pintu yang memang tak tertutup rapat yang mulai lapuk termakan usia.
“Assalamu’alaikum….”, sapaku dengan tenang.
“Nino… Adin…”, lanjutku.
Tak satupun dari mereka yang bergegas menghampiriku. Tak seperti biasanya mereka tampak diam tak menyambut kedatanganku. Hatiku semakin terasa kecut dibuatnya.
“Mungkin mereka marah karena tahu bila ibunya pulang tanpa membawa secarik kado hadiah diulang tahun Nino.”, batinku dalam hati.
Segera kulangkahkan kakiku untuk menuju ruang lain yang hanya terpisahkan oleh secarik kain kelabu yang mulai sobek-sobek.
“Nino… Adin… Dimana kalian..?”,seruku lebih keras.
Dan tanpa diduga ketemukan kedua anankku ini di sudut ruang. Mereka tampak duduk saling berhadapan. Di depan mereka tampak kulihat nasi kuning yang terbentuk kerucut menjulang dengan berbegai jenis makanan yang terhidang. Tak lupa juga tiga gelas air putih tampak tersusun rapi disampingnya. Hal yang membuatku semakin tak percaya.
“Subhanallah, dari mana kalian mendapatkan makanan sabanyak ini… ?”, seruku menghardik mereka.
“Kalian mencuri ya…”, lanjutku.
Kedua anakku masih terdiam tak menjawab. Wajah mereka yang semula hinggar bingar tampak berubah menjadi semakin kecut. Dan segera kupeluk kedua anakku ini.


“Sudah kubilang pada kalian berdua kan. Kita memang tak punya banyak harta melimpah. Tapi jangan sampai kefakiran kita ini membuat kita kufur pada Allah. Ingat kan Nak…”, lanjutku sembari memeluk meraka.
Kedua anakku tampak menangis dipelukan. Pemandangan yang tampak membuat hatiku semakin remuk redam.
“Iya.. Mak… Adin, Nino tahu hal itu. Kan Emak juga sering menasehati kami..”,jawab Adin sambil terisak tangis.
“Tapi, semua hasil makanan ini insyallah adalah uang halal. Kami memang sengaja mengumpulkan uang ngamen untuk sekedar mensyukuri usia yang telah Allah berikan pada Nino dan Emak.”, lanjut Nino.
“Iya… Mak… Bukankah hari ini Emak juga ulang tahun.”, seru Adin girang.
Kudekap semakin erat kedua anakku ini. Semua terasa semakin mengharu ketika kudengar ucapan bijak yang telah anak-anakku ucapkan ditelingaku. Semakin membasahi diri dengan haru air mata bahagiaku.

Jumat, 22 Oktober 2010

lomba esai berhadiah ke jerman

http://kompetisiesai.blogspot.com/

Anak Muda & Rekonsiliasi
Menyembuhkan luka sejarah adalah kerja besar. Bukan sekadar kerja satu dua tahun, tetapi mungkin puluhan tahun. Betapa pun, sebuah langkah kecil tetap harus dimulai. Kompetisi menulis esai ini bertujuan supaya anak muda bisa menuangkan pandangan pribadinya terhadap tragedi 1965 dan memulai langkah kecil sebagai rintisan awal menuju kepada rekonsiliasi. Anak muda, dalam konteks ini, adalah pemegang kunci. Karena merekalah pemilik sesungguhnya masa depan bangsa ini, tempat cita-cita rekonsiliasi didedikasikan.

Tujuan
Mengajak anak muda membicarakan luka sejarah, khususnya tragedi 1965, bagaimana anak muda memandang persoalan ini dan bagaimana sebaiknya kita –sebagai bangsa— mengambil langkah ke depan.

Mengapa Esai?
Esai adalah bentuk tulisan yang subyektif, yang menyatakan pikiran dan perasaan si penulis, sehingga merupakan bentuk tulisan yang tepat untuk konteks “Menyembuhkan Luka Sejarah–Refleksi Kaum Muda Atas Tragedi 1965” ini.

Panduan Menulis Esai
A. Umum

1. Naskah yang dilombakan merupakan karya perorangan peserta, ditulis menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar, serta belum pernah dipublikasikan di mana pun.
2. Peserta boleh mengirim lebih dari satu judul naskah, tetapi hanya dapat memenangi satu judul saja.
3. Hanya naskah yang memenuhi ketentuan-ketentuan dalam panduan ini yang akan dinilai oleh Dewan Juri; Mohon saksamai ketentuan-ketentuan berikut ini.
4. Naskah yang telah dikirim menjadi hak milik Panitia.
5. Batas akhir pengiriman naskah: Selasa, 30 November 2010, pukul 24.00 WIB.
6. Pengumuman pemenang: Senin, 10 Januari 2011.

B. Peserta

1. Yang diperbolehkan mengikuti kompetisi esai ini adalah Siswa SMA, Mahasiswa, dan Umum.
2. Batas Usia Peserta kompetisi esai ini adalah 17-25 tahun.
3. Peserta wajib menyertakan pindaian (scan) kartu pelajar (untuk SMA), kartu tanda mahasiswa (untuk Mahasiswa), kartu tanda penduduk (untuk Umum) yang masih berlaku, dimuat di Lembar Pernyataan Originalitas naskah yang dikirimkan.

C. Penulisan Esai

1. Judul bebas, sesuai tema kompetisi.
2. Format tulisan adalah esai, ditulis menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar.
3. Naskah ditulis menggunakan MS Word 97–2004, disimpan menjadi file *.doc (bukan file *.docx).
4. Cara Penamaan file: “Nama depan penulis-Judul Esai“,
5. Contoh: Rhesya-Refleksi Kaum Muda Atas Tragedi 1965.doc
6. Format dokumen naskah:
1. Ukuran kertas: A4
2. Margin atas: 2 cm
3. Margin bawah: 2,5 cm
4. Margin kiri: 3 cm
5. Margin kanan: 2 cm
6. Huruf: Times New Roman; ukuran 12 poin; rata kiri-kanan (justify); spasi 1,5
7. Urutan halaman naskah (Lembar Judul, Naskah Esai, dan Lembar Biodata) adalah sebagai berikut:
1. Lembar Judul, 1 (satu) halaman, memuat:
1. Tema
Posisi tulisan: Di bagian paling atas halaman
Huruf (Font): Times New Roman, 12 poin, Bold Italic, Align Center
2. Judul Esai
Posisi tulisan: Beberapa spasi di bawah Subtema
Huruf (Font): Times New Roman, 16 poin, Bold, Align Center
3. Ringkasan Esai
Satu paragraf rangkuman tulisan, memaparkan persoalan yang dibahas penulis dan gagasan yang ditawarkannya.
Posisi tulisan : Beberapa spasi di bawah Judul Esai
Huruf (Font) : Times New Roman; 12 poin; Regular; Spasi 1,5; Justify
Lihat contoh (Lampiran 1: Contoh Lampiran).
2. Naskah Esai, 5000-7000 karakter. Jika ada: gambar penjelas dan catatan kaki, catatan akhir (end note), atau daftar pustaka.
3. Lembar Pernyataan Orisinalitas Karya, 1 (satu) halaman, memuat:
1. Judul Naskah Esai
2. Nama Penulis/Peserta
3. Tempat & Tanggal Lahir
4. Pekerjaan
5. Domisili (Alamat Surat)
6. Alamat Email
7. Telepon, Ponsel
8. Pindaian (scan) kartu pelajar (untuk SMA), kartu tanda mahasiswa (untuk Mahasiswa), kartu tanda penduduk (untuk Umum) yang masih berlaku
Lihat contoh (Lampiran 2: Contoh Lampiran).

D. Pengiriman Karya (Naskah)

1. Naskah disimpan dalam dua format:a. MS Word 97–2004 (file *.doc; bukan *.docx) dan,b. Portable document format (file *.pdf).
2. Naskah (format *.doc dan *.pdf) dikirim sebagai lampiran (attachment) ke redaksi.esai@ gmail.com Pada kolom subjectemail, tulis: “Nama depan penulis-Judul Esai”, contoh: "Rhesya-Refleksi Kaum Muda Atas Tragedi 1965"
3. Daftar naskah dipampang di: http://kompetisiesai.blogspot.com/
4. Batas akhir pengiriman naskah: Selasa, 30 November 2010, pukul 24.00 WIB.

E. Seleksi Naskah dan Penjurian

1. Tahap penilaian terdiri dari:
1. Seleksi naskah oleh Panitia; Naskah yang tidak lolos seleksi karena kesalahan administratif bisa dikirim ulang sebelum tenggat, 30 November 2010.
2. Penjurian oleh Dewan Juri.
2. Keputusan Dewan Juri adalah mutlak, tidak dapat diganggu-gugat.
3. Aspek yang dinilai (bobot penjurian):

No. ASPEK PENILAIAN URAIAN BOBOT
1. Gagasan: Orisinal, Kreatif, Aktual Orisinal: gagasan baru, belum pernah dipublikasikan sebelumnya
Kreatif: gagasan menunjukkan pemahaman baru penulis atas persoalan yang dibahas
Aktual: gagasan sesuai kekinian (ada fakta dan data) 35%
2. Kesesuaian dengan Tema/Subtema Esai selaras dengan dan tidak menyalahi tema atau subtema kompetisi yang ditentukan. 10%
3. Tuturan/Penulisan Esai ditulis dengan gaya bahasa yang komunikatif, relatif mudah dipahami. Cara bertuturnya menunjukkan pemahaman penulis yang mendalam terhadap pokok bahasan. 20%
4. Argumentasi Alur berpikir penulisnya tertib dan jelas (mudah dirunut). 35%

HADIAH
JUARA 1
Summer Course di Jerman selama satu bulan + Langganan Gratis Majalah Tempo selama satu tahun.

JUARA 2
Laptop/Note Book + Langganan Gratis Majalah Tempo selama satu tahun.

JUARA 3
Uang tunai 2.5 juta rupiah + Langganan Gratis Majalah Tempo selama satu tahun.

Rabu, 20 Oktober 2010

Sang mentari telah bersinar terik...
Namun, kabut tebal menutupi kemegahannya...
Dan begitupun kehidupan..
Walau karunia dan rezeki yang Allah berikan luar biasa megahnya…
Namun, t’kadang keangkuhan kita sering membuat kita lupa tuk b’ucap syukur…

Senin, 18 Oktober 2010

«Doa untuk Ibu» Track one

Namaku Suparni. Namun, orang-orang pasar lebih suka memanggilku dengan sebutan Mbok Ni’. Pekerjaanku sebagai kuli panggul memang tak sepadan dengan usia dan statusku. Namun, semua ini harus tetap kulakukan untuk menghidupi kedua anakku. Hanya pekerjaan inilah yang masih mampu memberiku kesempatan untuk mengais rejeki. Mencari sesuap nasi pengganjal perut di tengah himpitan kerasnya kehidupan kota Yogyakarta.
Usiaku yang telah menginjak kepala empat tak menyurutkan langkah dan semangatku untuk bisa menghidupi dan menyambung nafas kedua anakku. Anak pertamaku berusia 7 tahun. Seharusnya jika dia sempat mengenyam duduk di bangku sekolah, barangkali seragam merah putih telah ia kenakan. Namun, kemiskinan dan kemelaratan mengharuskannya berhenti dari bangku sekolah. Dan kini kehidupan jalanan yang keras harus rela dia terima dalam kenyataan hidup ini.
Aku bukanlah seorang pejuang tunggal. Lima tahun yang lalu, suamiku lah yang senantiasa memberikan motivasi terhebat untuk menerima seluruh takdir dan kuasa-Nya. Namun, dia harus kembali di dekapan Sang Ilahi karena musibah banjir. Semenjak itu, kehidupanku terasa semakin mencekam. Tak ada lagi orang yang mampu ku andalkan. Dan kini aku harus belajar untuk tetap tegar menyalakan lentera kehidupan bagi keluarga kecilku.
Setiap hari aku harus bergelut dengan para kuli panggul lainnya. Dari sebagian yang ada, hamper semuanya adalah seorang pria. Dan hanya akulah yang perempuan. Namun, semua ini tak menyurutkan langkah dan tenagaku untuk tetap memanggul barang dagangan pembeli ke mobil mereka. Justru karena kehidupan yang keras inilah, telah menerpaku menjadi seorang wanita yang pantang menyerah dengan keadaan.
Satu-satunya semangat yang selalu menyala dalam hatiku adalah kedua anakku. Mereka lah yang selalu menghiburku di saat air mataku mulai deras mengalir di kedua pipiku. Bagaikan lilin-lilin kecil yang siap menyalakan oborku yang mulai padam. Dan aku pun sempat menangis dibuatnya tatkala kudengar doa-doa yang dipanjatkan dari mulut mungil mereka. Doa-doa yang selalu dipanjatkannya di setiap habis waktu sholat.
“ Ya Allah… Berikan rizki dan kedamaian rahmat dalam hidup ibuku. Karena tak ada lagi yang mampu kuberikan pada dirinya, kecuali lantunan doa yang senantiasa kupanjatkan pada-Mu di sela-sela waktuku…”

Rabu, 06 Oktober 2010

Setitik Asa

Meskipun
Kau cerca aku dengan jutaan fitnah mediamu
Tapi aku tak kan gentar untuk melangkah maju
Walaupun…
Kau koyak tubuhku dengan ribuan selongsong peluru
Tapi aku tak kan lari memalingkan semangatku
Biarlah…
Kau hempas badan ini dengan ratusan cambukan
Tapi aku tak kan ragu tuk menyuarakan kebenaran

Karna…
Ingin kubuktikan pada dunia, bahwa…
Islam itu cinta damai
Islam itu berprestasi
Islam itu satu
Dan dengan lantang akan kuteriakkan…
“I’m a Moslem and I’m not a terrorist”

aa.mawardhi_10